Mari Hadiri dan Ramaikan 

Persiapan Kegiatan Semarak Pesta  Rakyat sudah 90 Persen

Ketua Karang Taruna Riau Muhammad Andri ST

Laporan : Hendri Zainuddin

Pekanbaru

  PIHAK panitia pelaksana (Panpel) dalam hal ini Karang Taruna Riau terus melakukan berbagai persiapan untuk mensukseskan pelaksanaan Semarak Pesta  Rakyat dalam rangka memeriahkan HUT RI ke 77 besok Sabtu (20/8/2022). ''Ya kita sudah mengelar rapat untuk pelaksanaan acara Semarak Pesta  Rakyat itu. Dimana persiapan sudah 90 persen. Jadi, kita hanya melengkapi beberapa kekurangan nya saja. Sehingga pada hari H besok sudah kita siap kita laksanakan,'' ungkap Ketua Karang Taruna Riau Muhammad Andri ST saat dikonfirnasi Kiblatriau.com Jumat (19/8/2022).


Dijelaskan Andri, dalam pelaksanaan kegiatan Semarak Pesta  Rakyat seperti perlombaan bakiak, futsal, panjat pinang. Selain itu, ada lomba balap karung, tangkap ikan belut, makan kerupuk dan tarik tambang.''Banyak kegiatan yang kita laksanakan dalam momen memeriahkan HUT RI ke 77 ini. Terutama permainan dan perlombaan tradisional. Dimana kegiatan itu kita gelar di lapangan Aero Sport Simpang Tiga,'' ujar Andri.

Ditambahkan Andri, guna mensukseskan dan memeriahkan acara tersebut maka diharapkan supaya masyarakat Kota Pekanbaru datang dan saksikan beramai- ramai pelaksanaan lomba dalam momen HUT RI ke 77 ini. Karena. ini merupakan momen yang sangat baik dan spesial. Terlebih lagi, kita juga menyediakan door prize dan hadiah menarik bagi pemenang lomba,'' sebut Andri.

Dalam kesempatan ini Andri juga menyampaikan bahwa kepada masyarakat yang ada waktu supaya beramai-ramai datang ke lokasi perlombaan. ''Mari saksikan dan hadiri acara Semarak Pesta  Rakyat. Selain ada perlombaan juga, nanti ada bagi-bagi minyak goreng secara gratis, sesuai ketentuan yang berlaku. Oleh sebab itu, ikutilah seluruh perlombaan yang kita gelar nanti dalam memeriahkan HUT RI ke 77 ini. Semoga momen ini membuat kita cinta dengan tanah air Semoga kegiatan bisa berjalan dengan aman dan lancar,'' tutur Andri mengakhiri. ***
 


Berita Lainnya...

Tulis Komentar